Tiga Kali Makan, Ini Menu Jemaah Haji Selama 9 Hari Di Madinah

- Jumat, 26 Mei 2023 | 12:19 WIB
PPIH telah menyiapkan menu makan untuk para jemaah haji di Madinah dengan citra selera Nusantara  (kemenag.go.od)
PPIH telah menyiapkan menu makan untuk para jemaah haji di Madinah dengan citra selera Nusantara (kemenag.go.od)

URBANJABAR.COM - Jemaah haji kloter pertama sudah tiba di Madinah pada Rabu, 24 Mei 2023 pukul 06.20 waktu Arab Saudi di Bandara Amir Muhammad bin Abdul Aziz (AMAA) Madinah.

Kedatangan jemaah haji gelombang pertama di Madinah akan terus berlanjut hingga 7 Juni 2023 dengan total 100.000 ribu jemaah. 

Menurut keterangan yang dirangkum urbanjabar dari laman kemenag.go.id. bahwa Ketua Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi 1444 H Subhan Cholid pada Rabu, 24 Mei 2023. 

Baca Juga: Contoh Khutbah Jum'at Tentang Kewajiban dan Keutamaan Ibadah Haji

Berikut adalah layanan yang disiapkan, khususnya konsumsi atau menu makan tiga kali untuk jemaah haji selama di Madinah Al-Munawwarah.

Jemaah haji Indonesia akan tinggal selama lebih kurang sembilan hari di Madinah untuk menjalani ibadah Arbain, yaitu shalat berjamaah di Masjid Nabawi selama 40 waktu.

Selama tinggal di Madinah, jemaah haji akan mendapatkan tiga kali makan sehari. Dalam hal ini, PPIH Arab Saudi telah menjalin kontrak kerja sama dengan 21 Dapur/Perusahaan Katering di Madinah.

Baca Juga: Video Syur 47 Detik yang Diduga Rebecca Klopper, Begini Tanggapan Haji Faisal

Pada fase kedatangan jemaah haji gelombang pertama di Madinah yang berjumlah total sekitar 100.000 jemaah. 

Para jemaah ini akan makan sebanyak tiga kali selama sembilan hari tinggal di Madinah. Jika di total, maka sebanyak 2,7 juta boks katering akan disiapkan untuk jemaah haji Indonesia ini. 

Jumlah boks katering akan berjumlah lebih besar, jika fase kedatangan jemaah haji gelombang kedua tiba di Madinah, setelah puncak haji. 

Baca Juga: Jemaah Haji 1444 H Dapat Asuransi Jiwa, Kecelakaan, Dan Ada Extra Cover, Apa Itu?

Diperkirakan, total boks konsumsi yang harus disiapkan untuk para jemaah haji di Madinah ini kurang lebih sebanyak 5,7 juta.

Sementara untuk air mineral akan dibagikan di setiap jadwal yang telah ditentukan. Seperti pada waktu sarapan, para jemaah haji akan mendapatkan minuman satu kemasan botol 330 ml. Sementara saat makan siang dan makan malam, kemasan botol yang diberikan  adalah 660 ml.

Halaman:

Editor: Desi Noviany

Sumber: kemenag.go.id

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X