URBANJABAR.COM - Artis Luna Maya baru saja membuka lowongan kerja untuk bisnis barunya family massage and spa, Kazoku Wellnes.
Melalui poster loker yang beredar Luna Maya memberitahukan bahwa dirinya sedang mencari calon karyawan untuk posisi Premium Zen Therapist.
Hal menarik yang menjadi sorotan yakni besaran gaji yang diberikan cukup fantastis Rp20 hingga Rp25 juta per bulan.
Tentunya ini menjadi peluang bagi kamu para pencari kerja untuk melamar pekerjaan tersebut.
Tak perlu pengalaman, bagi kamu fresh graduate pun bisa melamar karena nantinya akan diberikan pelatihan secara khusus.
Pelatihan yang diberikan meliputi teknik kerok, pijat, dan relaksasi yang dilaksanakan di luar negeri.
Sementara itu, dikutip dari akun instagramnya, Luna Maya membuat stories yang menanggapi perihal lowongan kerja yang viral tersebut.
Baca Juga: Lowongan Kerja Terbaru PT Midi Utama Indonesia (Alfamidi) Buka 6 Posisi Untuk Lulusan S1
"Hai, hai! Seperti yang kalian dengar, aku ada rencana buka bisnis family massage and spa. Kaget ya?" tulis Luna Maya dalam storiesnya.
Dia mengatakan alasan dirinya membuka bisnis spa itu karena selama ini dirinya memang termasuk orang yang gemar melakukan terapi di spa-spa. Sehingga dia berpikir untuk membuka sendiri bisnis tersebut.
Dirinya juga mengetahui jika lowongan kerja yang viral tersebut, dan berharap dirinya bisa mendapatkan karyawan terbaik bisa sesuai dengan kriterianya yakni yang bisa pijat, kerokan, dan relaksasi.
Adapun kualifikasi dan persyaratan yang dibutuhkan yaitu sebagai berikut.
Baca Juga: Wajib Tahu, Ini 9 Hal Yang Membatalkan Puasa Oleh Buya Yahya
Premium Zen Therapist
Pria/wanita maksimal usia 28 tahun
Fresh graduate welcome
Digital & Socmed savvy
Berpenampilan menarik
Up to date dengan trend dan berita terkini
Mampu bekerja di bawah tekanan
Bersedia mengikuti pelatihan teknis kerok, pijat, dan relaksasi di luar negeri
Bersedia melakukan perjalanan seluruh Indonesia
Bersedia ditempatkan di mana saja
Anti ribet, praktis, dan NO DRAMA
Jika kamu tertarik, yuk segera kirim CV dan lamaran ke email berikut ini:
KazokuwellnessbyLM@gmail.com
Tunggu apalagi, buruan daftar sekarang juga. Karena hanya pelamar terpilih yang nantinya akan dihubungi.***
Artikel Terkait
PT Hiba Utama Sedang Membuka Lowongan Kerja Jakarta Sebagai Staff Revenue Control Khusus Sarjana
PT Cakra Radha Mustika Membuka Beberapa Lowongan Pekerjaan, Salah Satunya untuk SMA/SMK Lengkap dengan Link
Lowongan Kerja Jakarta Walk In Interview Blue Bird Group Tawarkan 3 Posisi Menarik Bagi Lulusan D3-S1
PT Shinto Kogyo Indonesia Buka Lowongan Kerja Cikarang Sebagai Admin, ini Link Daftarnya
10 Perusahaan di Cikarang yang Masih Buka Lowongan Pekerjaan Via POS, Untuk Lulusan SMA-SMK